JAKARTA, ACEHZONE.COM – Mochamad Iriawan memutuskan untuk tak maju sebagai calon ketua umum PSSI periode 2023-2027. Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menyampaikan hal tersebut usai Kongres Biasa PSSI di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (15/1/2023).
Iwan Bule mengatakan, dirinya sudah memikirkan matang-matang untuk tidak melanjutkan tugasnya sebagai ketua umum PSSI. Bahkan, dia mengaku keputusan itu dibuat setelah melakukan salat istikharah.
“Setelah saya melakukan istikharah, saya merasa pengabdian saya kepada PSSI sudah cukup maksimal. Tenaga, waktu, pikiran, bahkan setiap materi, saya dedikasikan kepada sepak bola di Indonesia. Akhirnya saya putuskan untuk tidak maju lagi dalam pencalonan sebagai Ketua Umum PSSI di KLB (Kongres Luar Biasa) mendatang,” kata Iriawan.
PSSI akan menggelar Kongres Luar Biasa pada 16 Februari 2023 dengan salah satu agendanya pemilihan ketua umum PSSI, wakil ketua umum, dan anggota komite eksekutif untuk periode 2023-2027.
Mengenai persiapan KLB, Iwan Bule mengatakan bahwa dirinya akan menuntaskannya sisa tugasnya dengan optimal.
“Tapi, saya akan tetap mengawal sisa tugas saya sampai dengan KLB agar prosesnya dapat terlaksana dengan aman, nyaman, dan lancar,” tuturnya.
Sejauh ini, sudah ada dua nama yang mencalonkan diri sebagai ketua umum PSSI. Mereka adalah La Nyalla Mattalitti dan Erick Thohir.
Adapun pendaftaran calon ketua umum PSSI, wakil ketua umum, dan anggota komite eksekutif, akan ditutup pada Senin (16/1/2023).